Skincare

Memasuki Umur 30 Tahun, Lakukan 5 Tips Skincare Ini Biar Tetap Awet Muda!

Tips skincare
(Getty Images)

Memasuki usia 30 tahun, proses regenerasi kulit mengalami penurunan. Akibatnya, kulit makin gampang terlihat kusam, kasar, bahkan muncul tanda-tanda penuaan.

Faktanya, proses regenerasi kulit pada usia 30 tahun melambat jadi 28-35 sehari. Padahal, proses ini dapat berlangsung setiap 14 hari sekali di umur sebelumnya.

Biar nggak menua dengan cepat, ada tips skincare yang bisa kamu jadikan kebiasaan sebelum memasuki umur 30 tahun. Apa aja tipsnya? Intip, yuk!

 

1. Bersihkan wajah dengan benar

Tips skincare
(Ron Lach/Pexels)

Kemampuan regenerasi kulit yang menurun mewajibkanmu untuk lebih teliti saat membersihkan wajah.

Meski sedang tidak beraktivitas yang berat, tetap saja kamu perlu melakukan double cleansing untuk mengangkat segala kotoran atau sisa makeup di kulit.

Apalagi saat malam hari sebelum tidur. Wajib banget buat bersihin wajah dan pastikan tumpukan kotoran, debu, bahkan makeup tidak mengendap di pori-pori.

Metode double cleansing juga bisa kamu sesuaikan dengan seberapa padat kegiatan yang kamu jalankan setiap harinya.

Jika kamu pengguna makeup dan beraktivitas berat, angkat debu dan makeup dengan cleansing balm atau cleansing oil, keduanya dapat meluruhkan makeup dengan mudah.

Jika kamu bukan pengguna makeup dan hanya menggunakan skincare sepanjang hari, kamu bisa gunakan Sariayu All in One Cleansing Water pada tahapan first cleansing.

Namun jika kulitmu sensitif, kamu bisa pilih Sariayu Kenanga Cleansing Milk  sebagai first cleanser.

Setelah itu, baru kamu bisa lanjutkan pembersihan wajah dengan facial wash.

 

2. Rajin eksfoliasi

Eksfoliasi
(Shutterstock)

Sebelumnya sempat disinggung bahwa di usia 30 tahun kulit cenderung lebih mudah menggelap sebab proses regenerasi yang melambat mengakibatkan sel kulit mati menumpuk.

Agar kulit tetap sehat, mulus, dan cerah, rajin melakukan eksfoliasi adalah kunci.

Produk eksfoliasi dapat berbentuk scrub, exfoliating toner, atau exfoliating serum. Pastikan untuk memilih produk yang sesuai dengan jenis kulitmu, ya.

Rutin eksfoliasi sebanyak 2-3 kali seminggu tidak hanya dapat mencerahkan wajah, namun juga memudahkan penyerapan produk skincare yang digunakan setelahnya.

Tekstur kulit juga jadi lebih merata, sehingga lebih halus dan plump.

 

baca juga: 3 SKINCARE MURAH BIKIN GLOWING, ATASI KULIT KUSAM SETELAH LIBURAN

 

3. Mulai pakai poduk antiaging

Produk antiaging
(Misolo Cosmetic/PExels)

Sebelum memasuki usia 30 tahun, kamu bisa mulai rutin menggunakan produk antiaging sebagai prevensi penuaan.

Mulai lah memilih produk dengan kandungan tertentu yang dikhususkan untuk mencegah penuaan muncul.

Kamu bisa pilih Sariayu Econature Nutreage Eye Cream & Night Cream sebagai produk antiaging pertama di dalam skincare routine-mu.

90% kandungan natural origin di dalamnya berasal dari ekstrak buah delima yang diambil dari perkebunan organik, lho.

Selain tinggi akan antioksidan yang baik untuk mencegah penuaan, di dalam rangkaian Sariayu Econature Nutreage ini juga terdapat marine collagen dan sea lettuce.

 

4. Wajib pakai sunscreen

Tips skincare
(Karolina Grabowska/Pexels)

Seakan tak bisa dihindari, paparan sinar UV memang selalu ada saat sedang menjalankan kegiatan sehari-hari.

Meski sedang berkegiatan di dalam ruangan sekali pun, sinar UV dari matahari dapat menembus melalui celah jendela dan pintu, lho.

Terlalu sering terpapar sinar UV tanpa adanya perlindungan dapat berdampak buruk bagi kulit, seperti kulit kusam, muncul noda gelap, garis halus, bahkan kanker kulit.

Itu lah mengapa rajin pakai sunscreen sejak usia muda jadi tips skincare yang wajib dibiasakan.

Sebab menggunakan sunscreen setiap hari dapat membantu mengurangi dampak buruk tadi terjadi, serta melindungi sel kulit dan membuatnya lebih sehat.

 

baca juga: 9 PRODUK ANTIAGING TERBAIK DARI MARTHA TILAAR. WAJIB COBAIN!

 

5. Pilih pelembap yang menguatkan lapisan kulit

Pelembap antiaging
(Cottonbro/Pexels)

Tips skincare terakhir untuk menjaga kulit sehat sebelum umur 30 tahun adalah dengan memilih pelembap yang menguatkan lapisan kulit.

Ingat, lapisan pelindung kulit makin menipis dan melemah seiring bertambahnya usia.

Jika tidak diberi pelembap yang baik, bisa-bisa kulit lebih mudah mengalami dehidrasi, iritasi, kemerahan, atau maaslah kulit lainnya.

Biar pelindung kulit tetap kuat, salah satu caranya yaitu dengan memilih pelembap dengan kandungan hyaluronic acid, squalane, ceramide, peptide, atau niacinamide.

 


Nah, itu dia tips skincare yang bisa jadi kebiasaan baik untuk kulit sebelum menginjak usia 30 tahun biar awet muda lebih lama.

Gimana, gampang banget kan? Jangan lupa cek webstore Martha Tilaar Shop untuk belanja produk skincare khusus antiaging!

Related posts

Rangkuman Tren Kecantikan Ala Milenial! Tertarik Untuk Ikuti?

brigittaest

7 Manfaat Lidah Buaya untuk Kecantikan Kulit dan Rambutmu

Khanza Sabrina Salsabila

Menarik Dicoba, Ini Prediksi Tren Skincare 2022 dari Pakar Kecantikan!

Khanza Sabrina Salsabila

Dear Beauty Enthusiast, Yuk Bantu Selamatkan Bumi dengan 7 Cara Ini!

Khanza Sabrina Salsabila
%d bloggers like this: