K-Pop idol selalu memiliki tatanan rambut yang prima di segala kesempatan.
Permainan warna dan gaya rambut yang unik seakan menarik perhatian para penggemar. Lantas, seperti apa sih urutan perawatan rambut para K-pop idol?
Nyatanya, K-pop idol sampai rela melakukan 10 hair care step untuk menjaga rambutnya tetap prima meski harus melewati ratusan proses hair styling dan hair coloring.
Step yang tidak sedikit ini ternyata menjadi rahasia akar rambut yang sehat dan kuat juga membuat rambut tampak halus dan mudah diatur.
Penasaran apa aja urutannya? Simak, yuk!
1. Mulai dengan perawatan kulit kepala

Urutan perawatan rambut idola K-pop dimulai dengan memperhatikan kesehatan kulit kepala.
Agar kulit kepala tetap bersih dan sehat, seorang pakar kecantikan asal Korea Selatan menyarankan melakukan eksfoliasi kulit kepala menggunakan salicylic acid.
Proses eksfoliasi ini nyatanya mempengaruhi pertumbuhan rambut baru, lho. Hasilnya, rambut tumbuh lebih sehat dan kuat.
Kalau kamu ingin mencoba ekslfoliasi kulit kepala, gunakan alat scalp exfoliator yang berbentuk brush silikon.
2. Shampoo

Step yang ini memang basic, sudah pasti setiap orang memakai shampoo untuk membersihkan kulit kepala dan rambut.Â
Tapi, jangan sampai salah pilih shampoo, ya. Pilihlah shampoo yang sesuai dengan jenis dan masalah rambutmu.
baca juga: 5 SHAMPOO SARIAYU BERBAHAN ALAMI, DARI MERANG HINGGA LIDAH BUAYA!
3. Conditioner

Beberapa orang juga sudah memasukkan step conditioner ke dalam urutan perawatan rambutnya.
Menggunakan conditioner akan membantu rambut lebih lembut dan mudah diatur.
4. Hair mask

Nggak cuma bikin rambut jadi halus dan lembut, hair mask juga membantu menutrisi rambut dari dalam.
Punya rambut yang mudah rontok atau patah? Cobain Rudy Hadisuwarno Cosmetics Hair Loss Defense Ginseng Hair Mask.
Ekstrak ginseng yang ada di dalamnya dapat memperkuat akar rambut, lho!
baca juga: 5 MANFAAT HAIR MASK YANG BIKIN KAMU NGGAK MAU SKIP PERAWATAN INI!
5. Perawatan pH kulit kepala pakai air cuka

Yang satu ini mungkin terdengar seperti hal yang baru untuk sebagian orang. Namun, idola K-pop juga memasukkan step ini dalam rutinitas perawatan rambutnya.
Ternyata, cuka apel dapat menyeimbangkan pH kulit kepala, lho. Sebelum digunakan, encerkan dulu cuka apel dengan air, ya!
6. Scalp mask

Masker bukan cuma untuk rambut. Kulit kepala juga bisa dapatkan perawatan ekstra dengan masker khusus kulit kepala.
Masker kulit kepala ini membantu memperkuat akar rambut dan mencegah kerontokan yang berlebihan. Aplikasikan masker ini sebanyak 1 hingga 2 kali dalam seminggu.
baca juga: HAIR MASK VS CREAMBATH, APA BEDANYA?
7. Scalp serum atau essence

Punya kulit kepala yang kering?
Kamu bisa coba gunakan perawatan scalp serum. Jika kulit kepalamu berminyak, produk yang wajib kamu coba adalah scalp essence.
Keduanya membuat kulit kepala terasa lebih nyaman dan tidak mudah gatal atau lepek.
8. Hair tonic

Sesaat setelah keramas, jangan lupa aplikasikan hair tonic secara merata ke kulit kepala. Ini akan membantu menutrisi folikel rambut agar lebih sehat, kuat, dan lembut.
Rudy Hadisuwarno Cosmetics Hair Tonic Ginseng Phytantriol bisa kamu jadikan pilihan yang dapat menguatkan akar rambut, menghindari rambut bercabang, serta melindungi rambut dari kerusakan akibat proses hair styling.
baca juga: 5 MANFAAT RHC HAIR TONIC GINSENG PHYTANTRIOL. BYE RAMBUT RONTOK DAN KETOMBE!
9. Hair serum

Serum nggak cuma buat wajah, namun kepala juga butuh serum perawatan.
Hair serum berfungsi untuk menutrisi rambut, melancarkan aliran darah ke kulit kepala, serta melindungi lapisan kulit dari efek hair styling, panas matahari, dan polusi.
Bila kamu memiliki masalah rambut rontok atau mudah patah, Rudy Hadisuwarno Cosmetics Hair Growth Serum bisa kamu jadikan opsi perawatan untuk memperkuat dan merangsang pertumbuhan rambut.
baca juga: RHC HAIR GROWTH SERUM, SI MUNGIL PENYELAMAT RAMBUT RONTOK DAN TIPIS
10. Overnight treatment

Untuk menjaga kilau dan kelembutan mahkotanya, para idola K-pop sering mengakhiri urutan perawatan rambut dengan menggunakan overnight treatment.
Sama halnya dengan sleeping mask yang digunakan di wajah, rambut juga memiliki overnight mask yang bisa kamu gunakan saat tidur di malam hari.
Kamu bisa gunakan overnight treatment ini selama seminggu sekali untuk memjaga kelembapan rambut dan menghindarinya dari kerusakan.Â
Yang satu ini penting banget kamu lakukan kalau kamu juga sering melakukan proses hair coloring atau hair styling.
Sudah tahu kan rahasia di balik rambut indah para idola K-pop?
Ternyata ada 10 step perawatan rambut yang ekstra banget untuk menjaganya tetap berkilau, sehat, dan prima di segala kesempatan.
Gimana, tertarik mencoba perawatan rambut ala idola K-pop ini? Kamu bisa berburu produk perawatan rambut di webstore Martha Tilaar Shop, ya!
Penulis: Khanza Sabrina Salsabila
Editor: Nana Rohanawati
You must log in to post a comment.